LAMPUNG UTARA – BLBNEWSTV.COM | KOTABUMI UTARA – BPJS kesehatan merupakan program pemerintah yang di wajibkan untuk setiap warga Indonesia dari balita hingga lansia. Namun pada kenyataannya masih banyak warga Indonesia yang belum memiliki kartu BPJS kesehatan dengan alasan biaya yang terus naik anter faskes di tingkat satu , dua, tiga. Dan di setiap tahun nya.
Untuk menyikapi hal ini Bapak kepala desa talang jali Bapak Harun Priyanto beserta Bapak Alexander SH sebagai caleg DPRD terpilih dari fraksi partai demokrat, Bekerja sama untuk membuat kan BPJS gratis untuk seluruh warga yang belum memili BPJS baik dari kalangan bawah, menegah, hingga kalangan atas.
Saat team media blbnewstv mewawancarai Bapak kepala desa Harun beliau mengatakan bahwa pembuatan BPJS gratis ini ditujukan untuk semua kalangan. Yang di tujukan untuk masyarakat desa talang jali khusus nya, namun tidak hanya sampai di situ Bapak kepala desa Harun Priyanto pun menyampaikan bahwa program BPJS gratis ini tidak hanya untuk wiliyah desa talang jali melaikan juga desa wonomarto, sawojajar, dan yang masih ruang lingkup wilayah kotabumi utara.
Kehadiran Bapak Alexander SH sebagai caleg DPRD Kabupaten Lampung Utara terpilih dari fraksi partai demokrat di desa talang jali beliau mengatakan bahwa program pemerintah BPJS gratis ini merupakan program pemerintah. Dari pemerintah provinsi, kabupaten, kecamatan, hingga ketingakat pedesaan.
Dengan ada nya BPJS kesehatan akan memudahkan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan di puskesmas, atau pun di rumah sakit dan akan tercipta nya masyarakat yang sehat.
Warga masyarakat desa talang jali pun sangat Mengapresiasi atas program BPJS kesehatan gratis yang di canang kan oleh Bapak kepala desa talang jali yaitu Bapak Harun beserta Bapak Alexander SH, sebagai caleg DPRD terpilih dengan fraksi partai demokrat.
Harapan warga terwujud, karena warga masyarakat desa talang jali merasa sangat puas dengan adanya program BPJS kesehatan gratis ini. Dan warga pun bebas memilih untuk membuat BPJS kesehatan untuk faskes tingkat satu, dua, dan tiga.
Oleh: KABIRO BLBNEWSTV LAMPURA
Editor: Redaksi